Menyerap Aspirasi Masyarakat Ridwan Muhibi Gelar Reses Masa Sidang II Tahun 2023 - 2024

Menyerap Aspirasi Masyarakat Ridwan Muhibi Gelar Reses Masa Sidang II Tahun 2023 - 2024

Smallest Font
Largest Font

Bogor –Anggota DPRD Kabupaten Bogor Dapil IV dari Partai Golkar Ridwan Muhibi, bertemu langsung dengan masyarakat dan  pengurus Partai Golkar se Dapil IV, Pada hari Kamis 25 April 2024

Dalam Acara Reses tersebut Ridwan Muhibi, menyampaikan secara langsung apresiasinya serta ucapan terimakasih, atas dukungan suara masyarakat, khususnya masyarakat Dapil IV pada pelaksanaan PILEG 14 Februari yang Lalu sehingga dirinya terpilih kembali menjadi anggota dewan.

"Ridwan Muhibi Mengatakan, bertemu langsung dengan konstituen sangat efektif dan komunikatif untuk bisa menyerap berbagai aspirasi ”Sehingga ada interaksi dan komunikasi, dan aspirasi yang menyangkut sejumlah hal, mulai ekonomi, pembangunan, dan lain-lain, ini sangat efektif, dan pola Reses seperti ini akan berlanjut di Reses selanjutnya

Salah satu contoh terkait Perbub No 60 Tahun 2023 yang banyak dikeluhkan masyarakat, yang kini sedang dievaluasi bersama dinas terkait, agar pasal demi pasalnya dapat memudahkan masyarakat yang kurang mampu mendapatkan jaminan kesehatan dari Pemkab Bogor.

“Untuk sementara agar tidak menjadi gejolak di masyarakat, maka kami meminta kepada pemerintah dan dinkes sendiri berjanji merevisi dalam waktu satu bulan ini akan mengganti pasal yang meresahkan masyarakat, sebenarnya perbub tersebut bagus," Pungkas Ridwan Muhibi.

Rilis: Yusuf Ibrahim & Nani

 

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Nani Author